Skip to main content

Seroja Jakarta | Meditasi Warna


Seroja Jakarta | Latihan Meditasi Warna dan Terapi Warna selain sangat menyenangkan dan menarik, juga menyehatkan! Masing-masing warna-warna pelangi berhubungan dengan chakra yang merupakan roda-roda energi yang terdapat dalam tubuh manusia. Setiap chakra merupakan pintu-pintu energi yang menghubungkan tubuh manusia dengan energi alam semesta dan berhubungan dengan kondisi organ-organ disekitarnya.

Jumlah total chakra manusia adalah 320, yang diantaranya terdapat 7 chakra mayor yang masing-masing berhubungan dengan warna, yaitu chakra dasar (merah), chakra sex (jingga,oranye), chakra solar plexus (kuning), chakra jantung (hijau), chakra tenggorok (biru), chakra ajna (nila, indigo) dan chakra mahkota (ungu). Kita dapat menggunakan tangan atau pendulum sebagai alat bantu untuk mengetahui kondisi chakra, sehingga mengetahui chakra mana yang vibrasinya lemah atau rendah dan berhubungan dengan organ tubuh kita.



Jika mengukur chakra dengan menggunakan tangan kita hanya tinggal mengikuti arah gerakan tangan untuk mengetahui kondisi masing-masing chakra. Indikatornya adalah gerakan kedua tangan kita, apakah membentang atau merapat. Ikuti saja, tak perlu dimanipulasi.


Jika menggunakan pendulum, perhatikan kemana arah pendulum memutar untuk tiap-tiap chakra, ke kanan atau ke kiri. Jika ke kanan berarti chakra tersebut baik dan sehat. Jika berputar ke kiri berarti chakra tersebut lemah dan mengidentifikasikan organ tubuh yang sedang sakit.

Selanjutnya lakukan terapi untuk mengaktifkan dan meningkatkan energi chakra. Misalnya, saat chakra dasar diukur, pendulum memutar ke kiri. Ini artinya chakra dasar sedang lemah dan mempengaruhi organ sekitarnya dan kondisi seseorang. Chakra dasar berwarna merah dan melambangkan semangat, giat dan vitalitas. Jika chakra terindikasi lemah, bisa jadi karena seseorang mengalami kelelahan.


Selanjutnya lakukan terapi untuk mengaktifkan dan meningkatkan energi chakra. Misalnya, saat chakra dasar diukur, pendulum memutar ke kiri. Ini artinya chakra dasar sedang lemah dan mempengaruhi organ sekitarnya dan kondisi seseorang. Chakra dasar berwarna merah dan melambangkan semangat, giat dan vitalitas. Jika chakra terimdikasi lemah, bisa jadi karena seseorang mengalami kelelahan.Setelah proses terapi warna selesai dilakukan, ukur kembali, bisa dengan kedua tangan atau menggunakan pendulum, dan perhatikan perbedaanya dengan kondisi sebelumnya.

Love~light~joy
Sonny Sumarsono Wuryadi

Popular posts from this blog

Reiki untuk Orang Lain dan Diri Sendiri

Sehat dengan reiki kembali melanjutkan uraian seputar reiki, di mana suatu penyakit timbul karena adanya penyumbatan aliran energi di dalam tubuh metafisik seseorang. Nah agar penyakit itu hilang, sumbatan energi dalam tubuh orang itu harus dibuang dengan cara dialiri energi Ilahi (Reiki). Itu sebabnya reiki tidak cuma dipakai oleh praktisinya, tetapi juga dapat dipakai untuk orang lain yang memang tidak menjadi praktisi reiki. Bagi orang yang tidak belajar dan mengamalkan reiki dia tidak tahu bagaimana cara memasukkan reiki ke tubuhnya manakala dia sakit. Tapi bagi praktisi reiki pada saat ada gejala sakit secara reflek dia dapat menguasai keadaan dan dapat mengakses reiki untuk dirinya. Oleh sebab itu dapat disimpulkan bahwa praktisi reiki adalah orang yang dapat mengakses dan mengalirkan reiki untuk diri sendiri dan orang lain, sedangkan non praktisi reiki adalah orang yang hanya menerima apa adanya reiki ke dalam tubuhnya melalui bantuan praktisi reiki.

Seroja Bali | Past Life Regression Therapy

Seroja Bali | Segala pengalaman hidup itu akan terekam dalam mental body seseorang. Oleh karena itu, pada saat di terapi Past Life Regression (PLR) segala pengalaman tadi bisa dipanggil atau dibaca kembali. Itulah sebenarnya asyiknya PLR! Sahabat Seroja Bali sudah bisa melakukan PLR. Selamat! Orang hidup selalu punya masalah, so pasti. Namun, kalau berbagai upaya memecahkannya sudah dilakoni, tapi hasilnya selalu mentok, siapa tahu ada sesuatu di masa lalu yang mengakibatkan kesengsaraan d i masa kini. Salah satu jalan keluarnya, tengoklah “ke masa silam” melalui terapi past life regression (PLR).  

Melayani Sesama dengan Ketulusan dan Cinta Kasih

Saya hanyalah pelayan yang selalu siap menunggu kedatangan tuannya dan siap dengan tulus melayani. Jabatan yang paling rendah adalah pelayan. Padahal, tidaklah mudah seseorang bisa menjalankan tugas sebagai pelayan yang baik.  Seorang pelayan haruslah rendah hati, berani meninggalkan kepentingan dirinya sendiri, selalu siap melayani dengan tulus hati, setia dan selalu bersiap setiap saat. Keuntungannya, karena posisinya yang sudah paling rendah, maka dia tidak mungkin bisa direndah kan lagi oleh siapapun!   Baca: Janganlah Bersedih Orang yang rendah hati dan menempatkan dirinya pada posisi yang paling rendah, tidak akan mungkin direndahkan lagi oleh siapapun. Dan yang paling memungkinkan hanyalah ditinggikan oleh Tuhan , sebagaimana yang DIA janjikan, "Bila mana engkau direndahkan dan hal itu tidak sepantasnya bagimu, maka AKU akan meninggikanmu setinggi-tingginya,". Tingkat kesadaranlah yang mempengaruhi kuatnya getaran energi manusia. Semakin kuat ge...