Ketika diri Anda sedang berantakan.....segeralah bereskan diri Anda!
Orang lain tidak akan bisa mengerti dan mungkin tidak akan memahami
dengan seluk beluk permasalahan yang Anda hadapi. Lupakan upaya untuk
mencari-cari alasan mengulur waktu. Ambillah keberanian untuk
bertanggung jawab terhadap masalah Anda!
Pembenaran dan membuat
alasan mungkin membantu Anda dalam jangka pendek. Namun untuk jangka
panjang dan demi perjalanan hidup Anda selanjutnya, bertanggung jawab
adalah yang paling utama. Dewasa ini,
berani bertanggung jawab merupakan karakter yang sulit ditemukan, saat
kebanyakan orang lebih sering menghindarkan diri dari konsekwensi akibat
pilihan maupun perbuatannya sendiri.
Beranilah untuk membuat perbedaan, maka Anda akan menjadi manusia yang langka, orang yang bertanggung jawab!
Love~light~joy
Sonny Sumarsono Wuryadi
Photo courtesy of i.huffpost.com