Skip to main content

Seroja Bali | Lokakarya Visualisasi Kreatif


Seroja Bali | Banyak orang yang sebenarnya telah menggunakan kekuatan imajinasi dalam kehidupan. Hanya saja mereka melakukannya dalam kondisi yang relatif tidak sadar. Mereka memancarkan pikiran negatif tentang kehidupan dan menciptakan imajinasi tentang kesulitan, seperti kekurangan, keterbatasan, hubungan yang tidak selaras dengan orang-orang disekitar dan ketakutan yang membuat mereka semakin depresi. Terlebih ketika pikiran negatif tersebut ternyata mewujud, banyak orang yang menjadi stress karena semakin terpuruk dan frustrasi. 

Visualisasi Kreatif yang tepat memberikan kita kesempatan untuk mengenali potensi yang ada dalam diri dan pikiran kita, serta menyelaraskannya dengan energi alam semesta yang berlimpah ruah. Sehingga pada hakekatnya setiap orang dapat hidup senang, bahagia dan makmur karena prinsip dasar energi alam semesta ini adalah kelimpahan.

Jadi mulai dari sekarang kita harus mau berhenti memusatkan pikiran pada masalah seperti keterbatasan, penyakit, hubungan yang tidak menyenangkan, kemiskinan, dll. Lalu mulailah dengan kebiasaan baru yaitu berpikir dengan kesadaran dan menambahkan energi serta daya kreatif untuk situasi atau kondisi yang sesungguhnya Anda inginkan lalu perkuat dengan afirmasi bahwa yang Anda inginkan segera terwujud dan menjadi milik Anda.

Jika Anda menginginkan uang, mulailah berpikir tentang kesenangan dan kemakmuran. Uang juga merupakan bentuk energi, sehingga dapat kita tarik. Syaratnya, kita harus yakin dan bertekad kuat serta menyelaraskan pikiran kita sehingga uang mau bersahabat dengan kita dan dapat kita gunakan untuk meningkatkan kesejahteraan diri kita sendiri, keluarga, kelompok, bahkan masyarakat.


Syarat lainnya sederhana, tapi mutlak, adalah kebersediaan Anda untuk memberi yang diiringi dengan kesadaran. Anda harus berani memberi dan membuang jauh-jauh pikiran akan kekurangan. Mengapa? Karena dengan memberi sesungguhnya Anda sedang memperluas wadah Anda sendiri dan memberi ruang untuk energi baru yang masuk dengan prinsip kelimpahan. Pemberian yang dilakukan dengan tulus ikhlas membuka pintu kemakmuran karena Anda telah menyenangkan orang yang Anda beri. Ucapan terima kasih dan do'a mereka adalah energi yang menambah besar wadah Anda. 

Besar kecilnya pemberian bukan soal. Ketulusan dan keikhlasan Anda dalam memberi dan dilakukan pada saat yang tepatlah yang menentukan. Anda harus rileks, bersabar dan membiarkan energi alam semesta bekerja dalam jangka waktu tertentu untuk mengembalikan apa yang telah Anda berikan atau keluarkan

Love~light~joy
Sonny Sumarsono SWiryadi
Bale Mansion, Kuta, Bali

Popular posts from this blog

Reiki untuk Orang Lain dan Diri Sendiri

Sehat dengan reiki kembali melanjutkan uraian seputar reiki, di mana suatu penyakit timbul karena adanya penyumbatan aliran energi di dalam tubuh metafisik seseorang. Nah agar penyakit itu hilang, sumbatan energi dalam tubuh orang itu harus dibuang dengan cara dialiri energi Ilahi (Reiki). Itu sebabnya reiki tidak cuma dipakai oleh praktisinya, tetapi juga dapat dipakai untuk orang lain yang memang tidak menjadi praktisi reiki. Bagi orang yang tidak belajar dan mengamalkan reiki dia tidak tahu bagaimana cara memasukkan reiki ke tubuhnya manakala dia sakit. Tapi bagi praktisi reiki pada saat ada gejala sakit secara reflek dia dapat menguasai keadaan dan dapat mengakses reiki untuk dirinya. Oleh sebab itu dapat disimpulkan bahwa praktisi reiki adalah orang yang dapat mengakses dan mengalirkan reiki untuk diri sendiri dan orang lain, sedangkan non praktisi reiki adalah orang yang hanya menerima apa adanya reiki ke dalam tubuhnya melalui bantuan praktisi reiki.

FKPPAI, Forumnya Para Pemilik Ilmu 'Linuwih'

"Dibentuknya komunitas ini juga untuk mewadahi para paranormal supaya dalam kinerjanya mengedepankan kode etik, baik kepada sesama paranormal maupun masyarakat." Profesi ini kerap dipandang sebelah mata oleh berbagai pihak. Padahal, keberadaannya juga dibutuhkan oleh berbagai kalangan untuk memperoleh kesembuhan atau hal lainnya. Bahkan tak jarang, kepiawaian paranormal pun dipakai oleh pengusaha, pejabat, politisi dan selebriti yang ingin mendongkrak popularitasnya. Ya, dunia paranormal sebagai penyembuh alternatif memang sudah tak asing bagi masyarakat Indonesia. Masyarakat juga menilai paranormal sebagai seseorang yang bisa menggunakan kekuatan indera keenam untuk melihat sesuatu yang jauh di masa depan.

Saat Tidur Anda Bisa Mengunjungi Kekasih Anda?

Memang benar. Saat Anda tidur nyenyak, badan astral Anda bisa keluar dari badan wadag dan melayang menemui kekasih Anda, meskipun mungkin si dia tinggal di kota lain. Dalam keadaan sadar, badan wadag dengan badan suprafisikal ada dalam koinsidensi (alignment) . Dalam keadaan tidur nyenyak, badan astral keluar dari wadag, dan terjadilah diskoinsidensi (non alignment) . Namun badan astral masih tetap terhubung dengan badan wadag melalui tali astral, sehingga kontak dan komunikasi antara ke dua badan tersebut tetap terjamin. Badan astral mengatur semua fungsi vegetatif tubuh (jantung, nafas, otak, peredaran darah, kelenjar endokrin, dll). Selama badan astral " melancong " keluar, tali astral berfungsi selayaknya tali pusat yang menjamin komunikasi dan aliran vital dari badan astral ke wadag tetap berlangsung. Tali astral yang terikat di chakra solar plexus ini, mempunyai ketebalan setebal pita, berwarna putih keperakan, menunjukkan pulsasi, ekspansi,...

BLOG ENTRY

Show more